Pages

31/01/13

Biografi Gerard Pique

Ini nih si ganteng dari Barcelona, Gerard Pique. Bagi saya dia memang tampan. Postur badan yang besar dan brewoknya itu membuat dia terlihat sangat tampan. Dan kali ini saya akan menampilkan biografi Pique di blog saya. Ya walaupun copas dari halaman website lain, saya hanya ingin menampilkan biografi sosok idola saya ini. Selamat membaca :) 


Gerard Pique kembali ke FC Barcelona, klub dia semasa kecilnya, pada musim panas 2008 setelah tiga musim bersama Manchester United dan satu musim bersama Real Zaragoza.

Gerard Pique lahir pada tanggal 2 Februari 1987 dan sejak hari itu ia telah menjadi anggota klub FC Barcelona. Sejak ia masih sangat muda ia telah barmain sepakbola dan ketika ia berusia 10 tahun ia bergabung dengan klub Alevín B. Dia banyak mendapatkan pujian di semua kategori usia (Alevín A, Infantil B dan A, B dan A Cadete dan Juvenil B dan A). Ketika bermain di level B dengan manager Tito Vilanova, dan dia bertemu kembali dengan Vilanova pada saat di tim utama. Gerard Pique menunjukkan kemampuan besar dapat beradaptasi dalam berbagai posisi meskipun posisinya adalah bertahan.


Pada akhir musim 2003/2004, Gerard Pique bergabung dengan Manchester United. Dia melakukan debut pertamanya bersama MU pada 26 Oktober, hanya tiga minggu setelah dia tiba dalam pertandingan Piala Carling melawan Crewe Alexandra. Pada Musim 2005/2006 dia masih bersama tim arahan Alex Ferguson sebelum dipinjamkan ke Real Zaragoza untuk musim 2006/2007.


Pique di Zaragoza banyak diturunkan sebagai gelandang bertahan di depan empat bek, dia bermain dalam 22 pertandingan di liga besrama Gabriel Milito yang kemudian bermain bareng juga di Barca. Musim 2007/2008 Pique kembali ke Manchester United dan dia mampu membantu mendapatkan juara ganda yaitu Premiership dan Champions. Dia memiliki musim yang mengesankan di Liga Champions terutama pada fase awal dimana dia mencetak dua gol.


Dalam musim pertamanya bersama Barca, Pique selalu menjadi pilihan utama, dengan jumlah penampilan total 45 kali dan mencetak 3 gol.Pada musim kedua dia menjadi salah satu bek terbaik di dunia, dia biasa dipasangkan dengan Puyol dalam membentuk benteng pertahanan Barca. Dan pada musim ketiganya dia merupakan pemain penting dengan cedera Milito dan Puyol juga Abidal yang tidak bisa bermain karena sakit. Ia memainkan sebanyak 51 penampilan resmi untuk musim 2010/2011.


Pengalaman internasionalnya, Pique terbiasa bermain di U-21, atau bergabung dengan tim di bawah usia yang lebih muda. Ia bermain di Piala Dunia U-20s tahun 2007 U-20s di Kanada, tahun 2006 Kejuaraan Eropa U-19s di Polandia (Spanyol juara ) dan tahun 2004 Kejuaraan Eropa U-17s di Perancis (Spanyol runner-up). Debut pertama internasional Pique bersama tim Spanyol senior adalah tahun 2009 saat melawan tim Inggris di Piala Konfederasi Afrika Selatan. Pique dalam Piala Dunia dimana saat Spanyol menjadi jawara disana, Pique bermain setiap menit dari setiap pertandingan, dia merupakan pemain kunci pertahanan dalam sepak bola kreatif Spanyol.

http://barca-barcelonafc.blogspot.com/2012/03/biografi-gerard-pique-bernabeu.html



0 komentar:

Posting Komentar